Apa Itu Thumbnail? Definisi, Fungsi dan Penggunaanya

apa itu thumbnail

Thumbnail adalah representasi gambar dengan ukuran kecil yang ada di internet. Term dari thumbnail itu sendiri biasanya identik dengan si merah, YouTube. Tapi tahukah kamu, thumbnail ternyata bukan hanya berfungsi untuk YouTube, lho! Ada banyak platform lain yang juga memanfaatkan peran thumbnail.

Pada artikel ini, Socialights akan memberikan penjelasan lengkap seputar thumbnail, mulai dari pengertian, manfaat, serta platform apa saja yang memanfaatkan peran thumbnail dalam operasinya. Yuk, simak penjelasannya sampai akhir!

Apa Itu Thumbnail?

apa itu thumbnail

Secara singkat, thumbnail merupakan gambar yang lebih kecil, baik dari segi ukuran gambar maupun resolusi, yang mewakili gambar aslinya. Dari segi ukuran, thumbnail biasanya berukuran antara 75×75 dan 200×200 piksel. 

Kecilnya ukuran thumbnail membuatnya sering digunakan sebagai alat yang menampilkan kesan pertama dari sebuah konten atau file. Jadi tentu, fungsi dari thumbnail ini penting sekali untuk dapat menggaet minat dari para user untuk meng-klik konten atau file yang ada. 

Biasanya, sebuah website yang memiliki banyak konten akan memanfaatkan thumbnail untuk memudahkan proses pencarian konten atau file yang user inginkan. Sehingga, apabila seseorang meng-klik salah satu thumbnail yang tersedia, maka device-mu akan segera memproses halaman dengan gambar yang lebih besar atau bahkan mengantarkanmu ke situs yang lebih spesifik terkait thumbnail tersebut.

Untuk memiliki thumbnail pada laman atau kontenmu, mesin pencari biasanya akan membuatkan secara otomatis thumbnail yang sesuai. Namun, tentu kamu apabila kamu ingin membuatnya sendiri kamu bisa memanfaatkan aplikasi atau program edit gambar untuk menghasilkan thumbnail yang memikat perhatian.

Manfaat Thumbnail

Setelah mengetahui definisi dan fungsi dari thumbnail, saatnya mengetahui manfaat spesifik dari penggunaan thumbnail agar kamu mempertimbangkan lebih serius penggunaannya pada situs atau kontenmu.

1. Menghemat Ruang Layar

Dengan ukurannya yang kecil, thumbnail akan membantu pengguna melihat banyak konten atau file berbeda dalam ruang layar yang sama. Biasanya, gambar yang tersedia telah merepresentasikan isi atau ikhtisar dari konten yang sebenarnya.

2. Interaktivitas

Adanya thumbnail juga dapat menjadi sarana interaktivitas atau penarik minat pengguna untuk meng-klik konten yang tersedia. Oleh karena itu, penting sekali bagi para konten kreator untuk menyediakan gambar yang unik dan menarik pada cover dari konten mereka.

3. Memudahkan Pengguna

Karena ukuran dan resolusinya yang kecil, thumbnail dapat terdeteksi secara cepat oleh banyak device. Sehingga hal ini mempercepat proses load dari laman, dan tentunya membantu pengguna untuk dapat memilih satu konten di antara sejuta konten lainnya yang sesuai dengan keinginan mereka.

Penggunaan Thumbnail di Sejumlah Platform

YouTube

apa itu thumbnail

Thumbnail seringkali terdengar disandingkan dengan platform video, YouTube. Secara singkat, thumbnail pada YouTube mewakili isi dari konten video yang diunggah. Banyaknya konten yang tersedia, membuat YouTube menggunakan thumbnail untuk mempermudah pengguna menemukan konten yang mereka inginkan. 

Gambar yang tersedia pada thumbnail YouTube memiliki fungsi yang sangat penting dan bisa menjadi kunci kesuksesan seorang YouTuber. Sebab, dalam sepersekian detik thumbnail mampu mengatur keputusan klik pengguna untuk menonton konten tertentu.

Maka dari itu, tak heran bukan jika saat ini para YouTuber berlomba-lomba membuat thumbnail yang menarik, atau bahkan rela memanipulasi gambar thumbnail yang ternyata tidak sesuai dengan isi konten hanya untuk membuat pengguna menjadi mau mengklik video yang mereka unggah. 

Thumbnail di Pencarian Gambar Google

apa itu thumbnail

Dalam mode pencarian gambar, Google memanfaatkan thumbnail untuk menyajikan banyak gambar yang mempermudah pengguna menemukan gambar yang sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka. Apabila si pengguna kemudian tertarik dengan salah satu gambar yang ada, maka mereka dapat segera mengklik gambar tersebut yang akan menghantarkan mereka ke ukuran gambar yang lebih besar atau bahkan ke situs asli dari si thumbnail.

E-commerce

apa itu thumbnail

Sama halnya seperti dua platform sebelumnya, e-commerce memanfaatkan thumbnail untuk mempermudah pengguna atau dalam hal ini adalah calon pembeli, untuk menemukan produk yang sesuai. Dalam satu laman yang sama, e-commerce biasanya akan menyajikan banyak gambar produk dalam satu layar.

Dengan mengklik thumbnail dari salah satu produk, pengguna akan dibawa ke laman yang lebih spesifik terkait produk yang ingin mereka lihat. Oleh karenanya, keberadaan dari thumbnail penting sekali bagi para pemilik bisnis online untuk menggaet customer

Kalau kamu tertarik mengetahui informasi lebih lanjut seputar konten, media sosial, atau bahkan influencer, kamu bisa langsung download aplikasi Socialights yang tersedia di iOS dan Android. Atau untuk jalan mudahnya, kamu bisa langsung klik gambar di bawah ini!

Nah, jadi itu dia informasi lengkap seputar thumbnail yang wajib kamu ketahui. Setelah ini, yuk mulai manfaatkan fungsi thumbnail sebaik mungkin!

Share:

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin

More Posts