Tak dapat dipungkiri menjadi selebgram saat ini sangat diimpikan oleh banyak anak muda jaman sekarang. Pendapatan dan popularitas selebgram yang mampu menyaingi artis-artis berkat engagement social media nya yang tinggi.
Hal tersebut membuat banyak perusahaan lebih menyukai beriklan dengan selebgram dibandingkan dengan artis. Diantara selebgram-selebgram wanita yang ada di Indonesia, berikut daftar selebgram wanita terpopuler dan endorsement tertinggi!
1. Ria Ricis
Selebgram Ricis yang baru-baru ini melakukan prosesi lamaran saat ini memiliki jumlah followers Instagram mencapai 27,5 juta. Tak hanya memiliki followers Instagram yang banyak Ricis juga memiliki subscriber Youtube hingga 27,3 juta. Konten-konten yang menghibur setiap harinya membuat jumlah engagement Ricis terus meroket.
Dengan tingkat popularitas yang tinggi Ricis hanya menarif endorsement mulai dari 5 juta rupiah. Maka dari itu Ricis mampu mendapatkan 500 juta hanya dari Instagram saja. Bukan hanya itu Ricis juga merambah dunia perfilman Indonesia bahkan menjadi penulis buku. Sudah terbayang bukan berapa penghasilan dari seorang Ria Ricis.
2. Rachel Vennya
Rachel kembali menjadi perbincangan netizen Indonesia karena kasus kaburnya saat karantina. Selebgram dua anak ini memiliki followers Instagram mencapai 6,7 juta. Merintis karir dari berjualan jamu pelangsing hingga kisah percintaannya dengan sang mantan suami yang membuat namanya terus meroket. Bahkan namanya saat ini lebih dikenal publik dibandingkan artis-artis.
Harga endorsement Instagram Rachel hanya untuk sekali posting 3 juta rupiah dan mampu menghasilkan hingga 400 juta dalam 1 bulan. Karena popularitasnya, Rachel merambah karirnya ke bisnis fashion dan makanan dengan membuka cabang dimana-mana.
Terlepas dari kepopulerannya Rachel ternyata memiliki pencapaian yang luar biasa. Dia menjadi lulusan terbaik ketika selesai kuliah di London School Public of Relation. Rachel juga aktif membuka donasi di Kitabisa.com untuk para tenaga kesehatan disaat pandemic covid melanda hingga untuk para korban bencana alam di Indonesia.
3. Awkarin (Karin Novelda)
Sempat booming berkat kisah percintaan dengan sang mantan membuat followers Instagram miliknya saat ini mencapai 7,1 juta. Bukan hanya viral karena itu, sosok awkarin juga banyak menginspirasi anak muda Indonesia dengan menjadi aktivis dan relawan di berbagai kegiatan atau bencana yang terjadi di Indonesia.
Untuk melakukan endorse dengan Awkarin kamu harus menyiapkan uang minimal 2 juta rupiah untuk satu kali iklan. Selama 1 bulan awkarin mampu mendapatkan 300 juta rupiah hanya dari Instagram. Selain penghasilan dari Instagram awkarin juga mendapat penghasilan dari Youtube, model, bisnis dan lainnya. Tak heran awkarin menjadi salah satu selebgram tersukses di Indonesia.
4. Anya Geraldine
Sosok yang sangat kontroversial dengan konten-konten yang sangat berani dan vulgar selebgram Anya Geraldine saat ini memiliki followers Instagram mencapai 9,2 juta dan terus bertambah setiap harinya.
Berkat kepopulerannya Anya kemudian merambah ke dunia perfilman. Tarif endorsement Anya saat ini sudah mencapai 1-2 juta setiap postingan dan mampu meraih 150 juta setiap bulannya hanya dari Instagram.
Pendapatannya tentu bukan hanya dari Instagram tetapi dari berbagai platform media sosial lain seperti Youtube, Twitter dan Tiktok. Anya juga aktif berolahraga seperti berkuda dan bersepeda untuk menjaga bentuk tubuhnya.
5. Dara Arafah
Dara Arafah dikenal oleh publik karena video-video lucunya yang diunggah di Instagram dan Twitter. Kemudian kasusnya dengan lucinta luna dan dengan berani mengatakan bahwa dia operasi plastik menaikan followers nya hingga mencapai 2,5 juta. Berkat kepopulerannya tersebut Dara kemudian membuka jasa endorsement di sosial medianya.
Masih sangat terjangkau Dara memasang tarif endorsement hanya 500 ribu hingga 1 juta per postingan. Tapi walaupun begitu dia mampu mendapatkan penghasilan hingga 100 juta hanya dari endorsement saja. Tak menyia nyiakan kesempatan, Dara kemudian merambah ke dunia kuliner dengan membuka gerai minuman kekinian yang saat ini memiliki puluhan cabang di Indonesia.
6. Clairine Christabel
Clairine Christabel dikenal sebagai ratu meme, hal ini lah yang membuat follower miliknya bertambah semakin banyak. Hingga saat ini, ia memiliki 1,2 Juta follower di Instagram. Clairine membangun akun Instagramnya sejak tahun 2014.
Untuk bisa menjalin kerjasama, tarif endorse Clairine Christabel dimulai dari Rp 3,5 juta. Dengan begitu diperkirakan dia bisa meraup setidaknya Rp 80 juta per bulan.
Itu dia 6 selebgram Indonesia dengan pendapatan tertinggi dan paling populer, menarik kan? Nah kalo kamu pengen mencari tau lebih dalam lagi seputar dunia influencer kamu bisa membaca artikel lainnya di Socialights.
Atau kamu bisa download aplikasi Socialights di Android dan iOS untuk langsung berkolaborasi dengan sesama konten kreator dan influencer pemula!